Menjadi seseorang yang sedang menjalani fase menuju dewasa
merupakan hal yang menyenangkan. Di fase ini para generasi muda memiliki
kebebasan untuk lebih dalam mengeksplorasi tentang minat dan bakat yang mereka
miliki. Dalam menjalani pendalaman terhadap minat dan bakat itu tidak sedikit
dari mereka yang mengimplementasikannya melalui bisnis.
Di jaman serba canggih seperti ini, sudah banyak hal dapat
dilakukan melalui telepon genggam. Bahkan saat ini juga sudah tidak jarang
ditemui masyarakat yang tidak memiliki telepon genggam. Meski beberapa bidang
bisnis tidak memerlukan telepon genggam sebagai media utama, namun kehadiran
telepon genggam tetap menjadi salah satu media utama untuk berkomunikasi.
Dengan kemudahan teknologi tersebut, artinya semakin menambah
luas jaringan untuk melakukan bisnis. Bahkan saat ini sudah banyak bisnis yang
tidak perlu memerlukan bisnis yang begitu besar seperti menjadi reseller,
dropship ataupun menjalankan sebuah aplikasi tertentu. Semuanya bisa dilakukan
selama musim tiba. Lalu apa lagi jenis usaha yang bisa dijalankan selama
liburan lainnya? Berikut penjelasannya!
1. Content Creator
Contect Crator adalah bisnis yang baru booming di
tahun 2019 ini semenjak sudah banyak Youtuber yang menghasilkan pundi-pundi
uang segitu banyak. Meski pada akhirnya memiliki pemasukan yang cukup besar,
namun untuk mencapai itu sayangnya dibutuhkan waktu yang lumayan lama serta
ketelatenan dalam membuat konten. Karena hanya konten yang berkualitas yang
mampu menarik daya Tarik masyarakat luas.
2. Fotographer & Videographer
Menjadi seorang freelancer sebetulnya tidak
memerlukan biaya yang besar selama kalian memiliki telepon genggam berkamera.
Yang terpenting dalam menjalankan bisnis ini, kalian juga memiliki Teknik
pengambilan foto maupun video yang baik juga memiliki editing skill sebagai
modal tambahan disamping memiliki telepon genggam berkamera.
3. Guru Les Privat
Bisnis ini merupakan salah satu bisnis yang dapat memberikan
pelajaran kepada beberapa anak, mulai SD, SMP, sampai SMA, tergantung
keterampilan. Jika kalian merasa ilmu yang kalian peroleh di sekolah sudah
cukup, ataupun kalian memiliki ilmu pengetahuan yang lebih kalian bisa
memanfaatkan peluang bisnis ini.
Menjalankannya pun terbilang mudah, asalkan kalian menguasai
ilmu yang ingin diajarkan serta bisa memasarkannya dengan baik maka dengan
sendirinya akan semakin banyak orang yang mencari Anda untuk mengajarkan mereka
sesuai dengan ilmu yang Anda kuasai.
Kelebihannya bisnis ini bisa memberikan dua keuntungan
sekaligus, yaitu selain dapat menambah uang saku, kita sebagai pengajar juga
dapat memperdalam penguasaan materi. Selain itu, biasanya bisnis ini akan laris
saat mendekati Ujian Akhir Nasional (UN), sebab ada banyak anak yang ingin
makin memperdalam mata pelajaran yang diujikan melalui les privat.
4. Translater
Bisnis ini merupakan bisnis yang sederhana dan tidak
membutuhkan modal yang besar jika kalian sudah menguasai satu atau lebih bahasa
tertentu. Untuk memulai bisnis ini, diperlukan bahasa asing yang fasih seperti
bahasa Inggris, bahasa Jepang, bahasa Belanda, bahasa Mandarin, dan bahasa
lainnya.
5. Endorsement
Bisnis ini merupakan bisnis yang hampir sama sekali tidak
membutuhkan modal selama kalian memiliki gadget, seperti selebgram yang hanya
membutuhkan foto berkualitas agar bisa menarik para pengusaha untuk memasarkan
dagangannya.
6. Culinary Business
Bisnis ini bisa kalian lakukan baik di saat musim liburan
ataupun saat kegiatan belajar (kuliah dan sekolah) tiba. Kalian juga tidak
eprlu merogoh modal yang besar, cukup sediakan snack dan air mineral dalam
kemasan botol. Dijamin dagangan kalian akan laris saat pergantian jam kuliah
serta membantu teman kalian yang malas untuk pergi ke kantin karena lokasinya
cukup jauh dari kelas.
7. Pulsa
Dengan bermodalkan pulsa untuk mengirim SMS ataupun kuota
serta modal awal berjualan pulsa, kalian sudah bisa menjalankan bisnis ini.
Modalnya juga tidak besar hanya sekitar Rp. 50.000,- hingga Rp. 200.000,-
8. Dropship
Kalian tinggal menggunakan daya analisis marketing serta daya
analisis product, kalian sudah bisa menjual barang orang lain dan mendapatkan
keuntungan. Siapkan saja kuota sebesar Rp. 50.000,- hingga Rp. 150.000,- setiap
bulannya untuk terus mencari barang dengan kualitas yang baik dari internet.
Beruntung jika orang tua sudah memfasilitasi kalian dengan jaringan Wi-Fi.
9. Rental Komputer
Jika rumah kalian berada di posisi yang dekat dengan sekolah
ataupun kampus, beruntunglah karena dengan computer, WiFi dan printer yang
kalian miliki bisa menjadi ladang pendapatan dengan cara menyewakannya.
10. Jasa Pengiriman
jika kalian memiliki kendaraan seperti motor, kalian bisa
memanfaatkan motor tersebut dan menyediakan jasa pengiriman barang. Yang paling
mudah bisa kalian lakukan untuk pengiriman barang sekitaran kampus maupun
sekitaran komplek perumahan kalian.
11. Pet Care
Jika diantara kalian ada yang sudah dibiasakan untuk merawat
hewan peliharaan, mungkin ide bisnis ini cocok untuk kalian. Banyak orang yang
memiliki hewan peliharaan tapi tidak tahu cara merawatnya.
12. Jual Barang Preloved
Jika kalian memiliki barang yang masih layak pakai dan
berniat untuk mengurangi koleksi barang tertentu di rumah, kalian bisa memulai
bisnis ini. Kumpulkan saja barang yang masih layak pakai dan sudah tidak kalian
gunakan dan mulai raup pundi-pundi uang dari penjualan barang-barang preloved tersebut.
13. Penulis Lepas
Jika kalian sering membaca koran di akhir pekan dan menemukan
ada hasil karya pembaca yang dimuat, itulah sumber keuntungan mereka menjadi
penulis lepas. Bukan hanya dari media cetak seperti koran saja, saat ini sudah
banyak media online yang memberi kesempatan yang luas untuk para penulis lepas
untuk mengupload artikelnya di situs mereka.
14. Jual E-Book
Saat ini sudah banyak buku yang diedarkan secara elektronik
atau yang dikenal dengan e-book. Kalian tentu bisa memanfaatkan
peluang ini untuk mulai berbisnis yang mana kini sudah banyak ebook yang
bisa diupload secara gratis.
15. Jasa Pindah Kost
Buat kalian yang masih atau pernah menjadi anak kost, mungkin
dilemma ini pernah kalian alami atau bahkan sering kalian alami. Pindah kost
memang sangat melelahkan terlebih jika tempat kost yang kalian sewa tidak
memiliki banyak barang yang disediakan. Tentu tidak sedikit dari kalian yang
merasa kerepotan saat pindah kost.
Nah untuk kalian yang memiliki teman dengan kondisi seperti
ini, bisa kalian manfaatkan untuk meraup keuntungan dari situ yakni dengan
membantunya memindahkan barang-barang dari tempat kost mereka yang baru.
16. Tiket Online
Mungkin ada beberapa dari teman kalian yang memiliki kampung
halaman yang jauh atau sedang berencana untuk pergi liburan namun tidak bisa
menemukan tiket dengan harga yang murah. Jika kalian mampu, kalian bisa
memanfaatkan peluang ini untuk menjadikannya sumber uang dengan menjual tiket
perjalanan sesuai dengan destinasi tujuan yang hendak dibeli.
17. Tour Guide
Beruntunglah kalian jika tinggal di daerah yang memiliki
potensi wisata yang tinggi. Kalian bisa memanfaatkan hal ini dengan
menjadi tour guide bagi para turis yang sedang berlibur di daerah
tempat kalian tinggal. Pendapatan yang kalian peroleh jika bisa melebihi yang
kalian harapkan jika kalian benar-benar memberikan pelayanan yang baik.
Semoga cerita ini dapat membantu kalian yang saat ini masih
atau tengah mengalami pola pikir seperti ini, dan juga dapat membantu kalian
untuk lebih menikmati fase kehidupan yang tengah kalian jalani.

0 Komentar