Materi 8
TENTANG ADAB ADAB ULAMA TERHADAP DIRINYA KETIKA BERSAMA PARA MURIDNYA DAN DALAM KAJIANNYA
Terdapat tiga pasal:
PASAL PERTAMA: TENTANG ADAB ADAB ULAMA TERHADAP DIRINYA
ADAB KEDELAPAN: Bergaul dengan Manusia dengan Akhlak yang Mulia
Hendaknya bergaul dengan masyarakat dengan akhlak yang luhur, berupa wajah yang berseri-seri, menebarkan salam, memberi makan, menahan amarah, menahan gangguan dari mereka, berlapang dada terhadap mereka, mendahulukan orang lain dan tidak mementingkan diri sendiri, memaafkan dan tidak banyak menuntut hak, berterima kasih atas kebaikan orang lain, berusaha mewujudkan ketentraman, berusaha membantu orang lain dalam memenuhi kebutuhannya, menggunakan kedudukan untuk membantu dalam kebaikan, mengasihi orang-orang fakir, mendekatkan diri kepada tetangga dan kerabat, bersikap lembut kepada murid-murid, membantu mereka, dan berbuat baik kepada mereka, sebagaimana yang akan hadir insyaa Allah.
Jika melihat seseorang yang tidak menegakkan shalatnya, bersucinya, atau sebagian kewajibannya, dia membimbingnya dengan kasih sayang dan lemah lembut sebagaimana yang Rasulullah lakukan terhadap laki-laki pedalaman yang kencing di masjid dan terhadap Mu'awiyah bin Al-Hakam manakala dia berbicara di dalam shalat.
(Diterjemahkan dari Kitab Tadzkirotussaami wal mutakallim fi Adabil 'Alim Wal Muta'allim Karya Imam Al Qodhi Ibnu Jama'ah)
Barakallahu fikum

0 Komentar